Maurizio Sarri Lancarkan Perang Urat Saraf ke Kubu Red devils
Mantan bos Napoli itu mengakui Manchester United memiliki skuad terkuat di antara tim-tim Liga Inggris lainnya, bahkan lebih kuat daripada Manchester City dan Chelsea sendiri.
The Blues menjamu The Red Devils di Stamford Bridge pada Sabtu (20/10) petang WIB nanti, di mana sang tamu berada di peringkat ke-8 papan klasemen sementara, usai serangkaian hasil mengecewakan, sebelum akhirnya meraih kemenangan atas Newcastle United jelang jeda internasional.
Sedangkan Chelsea bersaing ketat dengan The Citizens dan Liverpool di papan atas, sama-sama mengumpulkan 20 poin, diikuti Arsenal dan Tottenham Hotspur yang mengumpulkan minus dua poin dari ketiganya.
Walau demikian Maurizio Sarri yakin posisi Manchester United tersebut tidak berarti skuad Jose Mourinho kurang kompetitif.
Baginya kualitas para pemain Manchester United lebih unggul dibanding siapapun, termasuk Manchester City meski anak-anak Pep Guardiola menguasai papan klasemen.
“Mereka tim yang kuat, mungkin kualitas pemain Manchester United yang terbaik di Liga Inggris,” kata Sarri pada konferensi pers. “Saat ini City tim yang lebih baik sebagai satu kesatuan, tapi kualitas pemainnya lebih kuat [Man United].”
Maurizio Sarri tetap menghormati Jose Mourinho
Saat ini Jose Mourinho berada dalam sorotan karena rangkaian mengecewakan tersebut dan bahkan sempat diisukan bakal ditendang walau kenyataannya sampai saat ini gosip tersebut tidak terbukti.
Dengan segala kekurangan yang dimilikinya, Sarri percaya rekan seprofesinya itu pantas mendapatkan pengakuan atas raihannya selama ini jadi pelatih.
“Kita berbicara soal pelatih yang telah memenangkan segalanya, di semua tempat, jadi saya pikir Anda harus menghormati Mourinho,” tambah Sarri.
“Saya pikir saya harus menghormati dia, dan saya rasa Anda [media] semua harus menghargai dia. Saya yakin Mourinho seorang pelatih yang sangat bagus, salah satu yang terbaik di dunia.”











0 Comments:
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.